35+ Ayat Alkitab Yang Menguatkan Saat Merasa Putus Asa
Ayat Alkitab Yang Menguatkan Saat Merasa Putus Asa - Mengapa kita tidak boleh mudah menyerah? Dalam sebuah seminar bisnis, motivator yang adalah seorang pengusaha muda mengatakan bahwa kegagalan adalah bagian dari usaha.
35+ Ayat Alkitab Yang Menguatkan Saat Merasa Putus Asa |
Setiap orang yang bekerja keras untuk kehidupan yang lebih baik umumnya akan menghadapi hambatan. Pengusaha akan berteman dengan kegagalan. Dan orang yang selalu penuh dengan semangat dan tidak pernah menyerah akan menemui kesuksesan. Karena hasil ditentukan oleh usaha.
Namun tahukah saudara bahwa percaya pada diri sendiri tidaklah cukup. Tidak sedikit orang yang lelah dan akhirnya menjadi malas karena realitas kehidupan tidak sesuai dengan ekspektasi.
Percaya pada diri sendiri adalah hal yang positif. Namun itu tidaklah cukup. Ketika lelah, sulit bagi kita untuk bersandar pada diri sendiri. Akhirnya, kita mudah menyerah.
Untuk itu, kita butuh motivasi dan dukungan dari luar untuk tetap bertahan saat menghadapi kegagalan. Dari teman, saudara, dan orang tua.
Namun beberapa hal terlalu pribadi untuk dibagikan dengan orang-orang di sekitar kita. Atau pun tidak bisa berbagi karena saudara dan orang tua yang jauh. Kita bingung dan akhirnya menyerah pada keadaan.
Padahal, ada Pribadi yang selalu setia menyertai kita. Selalu bersama-sama dengan kita setiap waktu dalam segala keadaan kita. Dialah Yesus Kristus sang Juruselamat saya dan saudara.
Setiap kali dalam pergumulan, ingatlah dan berserah hanya pada Tuhan yang memberi pertolongan tepat pada waktunya. Hanya dengan jalan tersebutlah, kehidupan yang terlalu berat tidak akan bisa menghentikan kita.
Sebaliknya, bersama Tuhan Yesus kita akan memperoleh kekuatan untuk menghindari sikap mudah menyerah dan putus asa.
35+ Ayat Alkitab Yang Menguatkan Saat Merasa Putus Asa
Mari belajar dari Firman Tuhan melalui ayat-ayat Alkitab yang menguatkan saat merasa putus asa karena masalah kehidupan berikut ini.
Amsal 23:18Karena masa depan sungguh ada, dan harapanmu tidak akan hilang.
Ayat Alkitab dari Amsal 23:18 sering dijadikan bahan renungan untuk khotbah pemuda Kristen agar tetap berpengharapan dalam segala situasi.
Roma 8:28Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.
Pengkhotbah 3:4ada waktu untuk menangis, ada waktu untuk tertawa; ada waktu untuk meratap; ada waktu untuk menari;
Semuanya akan indah pada waktunya.
Yakobus 1:2-4Saudara-saudaraku, anggaplah sebagai suatu kebahagiaan, apabila kamu jatuh ke dalam berbagai-bagai pencobaan,sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan.Dan biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang, supaya kamu menjadi sempurna dan utuh dan tak kekurangan suatu apa pun.
Filipi 4:13Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku.
Yesaya 40:31tetapi orang-orang yang menanti-nantikan Tuhan mendapat kekuatan baru: mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah.
Roma 12:12Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!
Mazmur 69:20Cela itu telah mematahkan hatiku, dan aku putus asa; aku menantikan belas kasihan, tetapi sia-sia, menantikan penghibur-penghibur, tetapi tidak kudapati.
Ulangan 31:6Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan jangan gemetar karena mereka, sebab Tuhan, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau."
Matius 11:28Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.
Yesaya 40:29Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya.
Yosua 1:9Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu: kuatkan dan teguhkanlah hatimu? Janganlah kecut dan tawar hati, sebab Tuhan, Allahmu, menyertai engkau, ke mana pun engkau pergi."
Yesaya 1:18Marilah, baiklah kita beperkara! - firman Tuhan - Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba.
Untuk kamu yang merasa jauh dari Tuhan karena dosa dan pelanggaran, bertobatlah karena Tuhan mengasihi setiap orang yang benar-benar mau datang kepada-Nya.
2 Tawarikh 15:7Tetapi kamu ini, kuatkanlah hatimu, jangan lemah semangatmu, karena ada upah bagi usahamu!"
Roma 12:11Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan.
Mazmur 37:23-24Tuhan menetapkan langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan kepada-Nya;apabila ia jatuh, tidaklah sampai tergeletak, sebab Tuhan menopang tangannya.
Mazmur 116:12Bagaimana akan kubalas kepada Tuhan segala kebajikan-Nya kepadaku?
Mazmur 46:1-3Untuk pemimpin biduan. Dari bani Korah. Dengan lagu: Alamot. Nyanyian.Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti.Sebab itu kita tidak akan takut, sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung goncang di dalam laut;sekalipun ribut dan berbuih airnya, sekalipun gunung-gunung goyang oleh geloranya. Sela
Mazmur 46:2Sebab itu kita tidak akan takut, sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung goncang di dalam laut;
Mazmur 55:22Serahkanlah kuatirmu kepada Tuhan, maka Ia akan memelihara engkau! Tidak untuk selama-lamanya dibiarkan-Nya orang benar itu goyah.
Mazmur 62:5Hanya pada Allah saja kiranya aku tenang, sebab dari pada-Nyalah harapanku.
Mazmur 121:1-2Nyanyian ziarah. Aku melayangkan mataku ke gunung-gunung; dari manakah akan datang pertolonganku?Pertolonganku ialah dari Tuhan, yang menjadikan langit dan bumi.
Amsal 3:5Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri.
Amsal 18:10Nama Tuhan adalah menara yang kuat, ke sanalah orang benar berlari dan ia menjadi selamat.
Yesaya 41:10janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan.
Yesaya 43:18firman-Nya: "Janganlah ingat-ingat hal-hal yang dahulu, dan janganlah perhatikan hal-hal yang dari zaman purbakala!
Yesaya 54:17Setiap senjata yang ditempa terhadap engkau tidak akan berhasil, dan setiap orang yang melontarkan tuduhan melawan engkau dalam pengadilan, akan engkau buktikan salah. Inilah yang menjadi bagian hamba-hamba Tuhan dan kebenaran yang mereka terima dari pada-Ku, demikianlah firman Tuhan.
Matius 10:29-31Bukankah burung pipit dijual dua ekor seduit? Namun seekor pun dari padanya tidak akan jatuh ke bumi di luar kehendak Bapamu.Dan kamu, rambut kepalamu pun terhitung semuanya.Sebab itu janganlah kamu takut, karena kamu lebih berharga dari pada banyak burung pipit.
Matius 11:28Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.
Yakobus 1:12Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.
Roma 8:18Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.
Ayat Alkitab yang menguatkan saat menghadapi masalah |
Roma 12:12Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!
Roma 15:13Semoga Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita dan damai sejahtera dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus kamu berlimpah-limpah dalam pengharapan.
Yohanes 8:12Maka Yesus berkata pula kepada orang banyak, kata-Nya: "Akulah terang dunia; barangsiapa mengikut Aku, ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan ia akan mempunyai terang hidup."
1 Tesalonika 5:16Bersukacitalah senantiasa.
1 Korintus 10:13Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya.
2 Korintus 12:9-10Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku.Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat.
Filipi 4:8Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu.
Efesus 6:10Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya.
Ibrani 5:8Dan sekalipun Ia adalah Anak, Ia telah belajar menjadi taat dari apa yang telah diderita-Nya,
1 Petrus 5:6Karena itu rendahkanlah dirimu di bawah tangan Tuhan yang kuat, supaya kamu ditinggikan-Nya pada waktunya.
1 Petrus 5:7Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu.
Rencana kita mungkin tidak berjalan dengan baik. Namun firman Tuhan selalu menguatkan kita dan memberi kita motivasi untuk bangkit dari kegagalan.
Apapun masalahmu saat ini, gagal bisnis, masalah pekerjaan dengan bos atau rekan kerja, patah hati karena putus cinta, masalah ekonomi dan keluarga, tetaplah hidup dalam pengharapan akan kasih setia Tuhan.
Jangan pernah menyerah kalah karena Tuhanlah yang menjadi sumber penyemangat yang menguatkan dalam masalah.
Demikianlah kumpulan ayat Alkitab yang menguatkan saat merasa putus asa agar kembali optimis. Semoga bermanfaat!
Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat.
Ibrani 11:1