Skip to main content

Tata Ibadah Pemuda Singkat (PPGT Kreatif)

Tata Ibadah Pemuda Singkat (PPGT Kreatif) - Salam PPGT! Kader Siap Utus!! PPGT sebagai generasi penerus dituntut untuk selalu kreatif tak terkecuali dalam ibadah kumpulan PPGT. 

Tata Ibadah Pemuda Singkat (PPGT Kreatif)
Tata Ibadah Pemuda Singkat (PPGT Kreatif)

Dalam kumpulan pemuda, konsep ibadah kreatif pemuda Kristen sangat dibutuhkan untuk dapat meningkatkan semangat PPGT dalam bersekutu untuk beribadah. 

Cara menerapkan konsep ibadah kreatif ini dapat dimulai dari menggunakan tata ibadah atau liturgi ibadah yang kreatif yang melibatkan semua peserta ibadah. Entah itu mengambil bagian sebagai liturgis, bersaksi, membaca Alkitab secara bergantian atau pun diskusi.

Beriktu ini kumpulan contoh liturgi ibadah pemuda singkat yang kreatif.

-------------------
-------------------

Tata Ibadah Kumpulan PPGT

1. Panggilan Beribadah

Syalom.. selamat malam...
Dalam segala keadaan kita saat ini, apa yang patut kita syukuri? Yaitu bahwa kita ada di sini pada saat ini semua berkat kemurahan Tuhan. 

Penyertaan Tuhanlah yang memampukan kita untuk hadir di sini, bersekutu untuk memuliakan nama-Nya. Untuk itu, mari tinggalkan segala kesibukan kita dan segala kekuatiran kita, dan datang pada-Nya.

2. Lagu Pujian

Kunyanyi Haleluya

Bapa ku datang
Menyembah-Mu di sini
Kupercaya Kau
Ada bagiku

Tak usah ku takut s'bab Kau sertaku
Tak usah ku bimbang Kau di dalamku
Tak usah ku cemas, Kau penghiburku
Saat ku lemah Kau kuatku

Kunyanyi Haleluya
Kunyanyi Haleluya
Sungguh Kau hebat
Ajaib perkasa perbuatan-Mu
Di hidupku

3. Votum 

PF: Pertolongan kita adalah dalam nama Tuhan yang menjadikan langit dan bumi. 

PPGT: Amin.

4. Salam

Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita dan dari Tuhan Yesus Kristus menyertai PPGT.

5. Pengakuan Dosa

Dalam perjalanan kehidupan, kita seringkali menempuh jalan yang tidak seharusnya kita lalui sebagai pemuda-pemudi Kristen yang mencerminkan kasih Kristus. Kita seringkali lalai dalam melakukan kehendak Tuhan dan sengaja mengabaikan firman kebenaran-Nya.

Untuk itu, marilah dengan penuh kerendahan hati dan rasa penyesalan, kita datang ke hadapan Tuhan mengaku segala dosa kita.

PPGT: Ya Bapa yang pemurah, sebagai pemuda-pemudi, kami sering hidup tidak sesuai dengan jalan yang Engkau kehendaki. Kami sering menutup mata hati kami dan sengaja berjalan di jalan yang tidak seharusnya kami lalui. Ampuni dan kasihanilah kami, ya Tuhan.

Bila Kurenung Dosaku (PKJ 37)

1. Bila kurenung dosaku pada-Mu, Tuhan,
Yang berulang kulakukan di hadapan-Mu,

Reff:

Kasih sayang-Mu perlindunganku.
Di bawah naungan sayap-Mu damai hatiku.
Kasih sayang-Mu pengharapanku.
Usapan kasih setia-Mu s’lalu kurindu.

2. Rasa angkuh dan sombongku masih menggoda,
Iri hati dan benciku kadang menjelma.

Reff:

Kasih sayang-Mu perlindunganku.
Di bawah naungan sayap-Mu damai hatiku.
Kasih sayang-Mu pengharapanku.
Usapan kasih setia-Mu s’lalu kurindu.

6. Berita Anugerah

Marilah, baiklah kita beperkara! - firman TUHAN - Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba. (Yesaya 1:18)

7. Pujian

Jadikan Hatiku Istana Cinta-Mu

Siapakah aku di hadapan-Mu Tuhan?
Kau curahkan cinta-Mu
Apakah artiku bagi-Mu?
Cinta-Mu setia selalu

Pantaskah kumenyambut tubuh darah-Mu
Karena banyak dosaku
Sering ku ingkari cinta-Mu
Dalam langkah hidupku

Ampunilah aku, ampuni kalemahanku
Ampuni dosaku dalam kerahiman-Mu
Agar ku mampu wartakan kasih-Mu
Di dalam hidupku

Bersihkan hatiku dengan sucinya cinta-Mu
Jadikan hatiku istana cinta-Mu
Tempat yang layak untuk bersemayam
Tubuh dan darah-Mu

8. Pelayanan Firman

- Doa Pembacaan Alkitab

Sebelum kita mendengarkan firman Tuhan, kita satu dalam doa, kita berdoa.

Segala puji dan syukur ya Tuhan, kami persembahkan kepada-Mu. Terima kasih atas kasih-Mu di dalam kehidupan segenap kami pemuda-pemudi-Mu di tempat ini sehingga kami bisa hadir di sini bersekutu dan memuji nama-Mu.

Tiba saatnya kami akan mendengarkan sebagian kecil dari pada firman-Mu. Kuasai kami dengan Roh Kudus-Mu sehingga kami mampu mengerti terlebih melakukannya di dalam kehidupan yang masih Engkau anugerahkan kepada kami. 

Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. 

- Pembacaan Alkitab

Firman Tuhan yang akan kita dengarkan hari ini terdapat dalam kitab Perjanjian Baru ... 

- Khotbah


Tuhan yang memampukan kita mengerti dan melakukan firman-Nya, haleluya. Amin.

9. Persembahan Syukur

- Nas Persembahan

Dengan rela hati aku akan mempersembahkan korban kepada-Mu, bersyukur sebab nama-Mu baik, ya Tuhan (Mazmur 54:8)

- Tangiara Kasugiran (SKGT 59)

Ayat 1

Tangiara kasugiran, kamawatangan tasattuan
Tangngiara belanna kamalamburanta na pourung anta salama'

Reff

Mamase le mamaseNari Puangta Puang Yesu
Mamase le mamaseNari Puangta Napagarri' tu kasalanta

Ayat 2

Tangiara pamenganta, kamaloloanta tasattuan
Tangngiara belanna pa'bo'yo'-bo'yo'ta napourung anta salama'.

Back to Reff

Ayat 3

Tangiara kapaissanan, sia sarota tasattuan
Tangngiara belanna pa'poraianta na pourung anta salama'.

Back to Reff

10. Doa Syukur dan Syafaat

...

11. Pujian 

Kita Harus Membawa Berita (KJ 426)

Kita harus membawa berita pada dunia dalam gelap
tentang kebenaran dan kasih dan damai yang menetap,
dan damai yang menetap.

Reff

Karna g'lap jadi remang pagi, dan remang jadi siang t'rang.
Kuasa Kristus 'kan nyatalah, rahmani dan cemerlang.

12. Pengutusan

Pergilah.. Jalanilah kehidupanmu dengan menjadikan firman Tuhan sebagai pedoman hidup agar langkahmu selalu diberkati.

13. Berkat

Arahkan hati dan pikiranmu dan terimalah berkat Tuhan:

Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu. (Yohanes 14:27)

14. Pujian

Tiap Langkahku (NKB 188)

Tiap langkahku diatur oleh Tuhan
dan tangan kasih-Nya memimpinku.
Di tengah badai dunia menakutkan,
hatiku tetap tenang teduh.

Reff

Tiap langkahku ‘ku tahu yang Tuhan pimpin
ke tempat tinggi ‘ku dihantar-Nya,
hingga sekali nanti aku tiba
di rumah Bapa sorga yang baka.

Di waktu imanku mulai goyah
dan bila jalanku hampir sesat,
‘ku pandang Tuhanku, Penebus dosa,
‘ku teguh sebab Dia dekat.

Back to Reff

Di dalam Tuhan saja harapanku,
sebab di tangan-Nya sejahtera;
Dibuka-Nya Yerusalem yang baru,
kota Allah suci mulia.

Back to Reff

-------------------
-------------------

Tata Ibadah Pemuda Singkat

Berikut ini adalah format liturgi ibadah pemuda singkat.
  1. Saat Teduh
  2. Lagu Pujian
  3. Votum dan Salam
  4. Pujian
  5. Doa Pembacaan Firman
  6. Pembacaan Firman
  7. Khotbah
  8. Persembahan (Nas dan Pujian Persembahan)
  9. Doa Syukur dan Syafaat
  10. Pengutusan dan Berkat
  11. Pujian Penutup
Tata ibadah atau liturgi adalah pedoman jalannya ibadah. Untuk ibadah kreatif, tergantung metodenya. Dan sebelum memulai ibadah kreatif, pastikan konsep ibadahnya jelas sehingga tujuan dan firman Tuhan bisa tercapai. 

Tak bisa dipungkiri banyak pemuda pemudi Kristen yang sering lalai dalam bersekutu untuk beribadah. Beberapa hanya muncul di saat-saat tertentu seperti perayaan Natal atau Paskah PPGT. Itupun jumlah anggota PPGT yang ikut beribadah di dalam gereja biasanya jumlahnya jauh lebih sedikit dari pada yang ikut kegiatan yang dipertandingkan.

Padahal, ibadah bersekutu dan mendengarkan firman Tuhan adalah yang pertama dan utama yang harus didahulukan. Dengan menerapkan berbagai metode ibadah kreatif, tentu saja antusias pemuda dalam mengikuti ibadah kumpulan akan meningkat dan selalu bersemangat.


Demikianlah tata ibadah pemuda singkat PPGT kreatif dan liturgi ibadah singkat. Semoga bermanfaat!

Saksi Iman
Saksi Iman
Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat.
Ibrani 11:1

Tentang
Saksi Iman merupakan tempat untuk berbagi inspirasi dan motivasi Kristen.

Hubungi Kami
WhatsApp 085396717324
Email Lara4store@gmail.com

Alamat
Baebunta Selatan, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia - 92965
close